Healing dan Self- Healing

Fandi Winata Mei 19, 2023

Penting untuk dicatat bahwa self-healing tidak menggantikan perawatan medis atau dukungan profesional yang diperlukan dalam kondisi kesehatan yang serius. Namun, self-healing dapat menjadi pendekatan komplementer yang membantu individu dalam proses pemulihan mereka dan meningkatkan kesejahteraan secara holistik.

Namun self healing bisa di artikan dalam cakupan yang lebih khusus lagi. Self healing ialah sebuah proses penyembuhan luka batin yang bisa mengganggu kondisi emosi seseorang. Tak bisa dipungkiri jika setiap orang memiliki sebuah luka, salah satunya adalah luka batin. Proses terjadinya luka batin ini bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti perasaan gagal melakukan sesuatu. Selain itu, luka batin pada diri seseorang sebenarnya memiliki jangkauan waktu yang berbeda-beda bagi setiap orang yang mengalaminya. Secara umum, luka batin bisa saja terjadi dalam kurun waktu yang cukup lama. Meski begitu, ada beberapa cara untuk menyembuhkan luka batin ini. Misalnya, dengan melakukan yoga, meditasi, hingga relaksasi.

Lalu, apa saja tuh tanda-tanda seseorang mengalami luka batin, sehingga perlu melakukan Self Healing? Banyak faktor yang bisa menyebabkan seseorang mengalami kondisi luka batin. Contohnya adalah adanya pengalaman buruk pada masa lalu. Dari adanya pengalaman buruk masa lalu tersebut, orang terkait tak bisa mengeluarkan perasaan yang tersakiti yang akhirnya membuat diri nya memiliki kondisi memendam luka batin.

*Lanjut Baca Halaman Berikutnya >>>

Artikel Terkait