Home » ensiklopedia » Cara Ampuh Atasi Depresi Pada Remaja

Cara Ampuh Atasi Depresi Pada Remaja

Sawah Maya Maret 19, 2023

Gaya Hidup | Pendidikan | Cara Ampuh Atasi Depresi Pada Remaja Depresi adalah perubahan suasana hati yang disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon.

Wandansari Sulistyorini, Muslim Sabarisman, dalam jurnalnya yang berjudul Depresi : Suatu Tinjauan Psikologis, menjelaskan bahwa:

Seseorang yang mengalami depresi pada umumnya menunjukkan gejala fisik, psikis, dan gejala sosial yang khas.

Seperti murung, sedih, sensitif, gelisah, mudah marah, kurang bergairah, kurang percaya diri, hilang konsentrasi, hingga kehilangan daya tahan tubuh.

Nah, di artikel kali ini epsikologi akan membahas tentang cara mengatasi depresi pada remaja yang sedang beranjak dewasa.

1. Meminta Dukungan Dari Orang Di Sekitar

Cara mengatasi depresi yang pertama adalah meminta dukungan dari orang – orang di sekitarmu. Baik itu keluarga atau teman dekat.

Karena ketimbang orang lain, mereka (keluarga atau teman dekat) adalah orang – orang yang paling peduli dengan kondisimu.

Kamu bisa meminta dukungan berupa saran atau masukan dari mereka.

Untuk mendapatkan solusi terbaik, kamu sebaiknya bertanya kepada orang yang pernah mengalami depresi, namun ia berhasil melaluinya dengan baik.

Karena dengan demikian, ia akan memberikan saran atau masukan yang sudah terbukti berhasil, karena berdasarkan pada pengalaman pribadinya.

Inilah pentingnya menjaga hubungan baik dan bersosialisasi dengan orang-orang di sekitarmu.

2. Melakukan Hal-Hal Baru Dan Menyenangkan

Berikutnya kamu juga bisa mengerjakan hal – hal baru dan menyenangkan.

Seperti mengikuti seminar dan pelatihan, atau bepergian (traveling) ke tempat yang belum pernah dikunjungi.

Untuk seminar dan pelatihan, pilihlah topik yang masih relevan dengan aktivitas rutinmu.

Sedangkan untuk traveling, kunjungilah tempat-tempat yang unik atau menarik dan tidak menguras kantong.

Kedua cara di atas akan mempertemukanmu dengan orang dan aktivitas baru yang menyenangkan, sehingga akan membantu mengatasi depresi.

Sekadar catatan, kamu boleh mengerjakan hal-hal apa saja yang dianggap baru dan menyenangkan.

Tapi sebaiknya utamakanlah yang positif dan bisa membantu meningkatkan produktivitasmu.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait